Bapas Luwuk Ikuti kegiatan Aktualisasi Latsar CASN

unggahan 4

PALU - Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Luwuk mengikuti kegiatan seminar aktualisasi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) yang menjadi salah satu rangkaian kegiatan Latsar CPNS pada (15/11).

Kegiatan aktualisasi bagi CASN dilingkungan Bapas Luwuk telah dimulai sejak tanggal 29 September 2021 hingga hari ini sebagai puncak atau masa presentasi yang dinilai oleh penguji yaitu Coach CASN  dari BPSDM Sulawesi Selatan bertindak sebagai moderator dalam masing-masing room Zoom Meeting kegiatan Aktualisasi. Dalam hal ini Bapas Luwuk sebagai mentor dalam pelaksanaan Aktualisasi  bagi CASN.

WhatsApp Image 2021 11 15 at 17.39.29 1

Kepala Bapas (Kabapas), Syahruddin, sebagai Mentor CASN, (Kasubsi BKD dan KAUR TU), Kasubsi BKA serta seluruh jajaran pegawai Bapas Luwuk hadir dalam kegiatan sosialisasi yang telah dilaksanakan. Dalam Kegiatan tersebut 5 orang CASN hadir dan mengikuti dengan baik kegiatan Seminar Laporan Hasil Akhir Aktualisasi.

Dalam pelaksanaan aktualisasi tersebut, CASN Bapas Luwuk membuat beberapa inovasi dan optimalisasi antara lain Sistem Informasi Pelayanan Publik berbasis website, dimana hal ini mempermudah masyarakat luas untuk mengakses beragam layanan yang ada pada Bapas Luwuk, selain itu, dalam implementasinya, CASN pada lingkungan Bapas Luwuk juga membuat Inovasi yaitu peningkatan Pengawasan Terhadap Klien Menggunakan WA Blast Sebagai Sistem Informasi, Pengoptimalisasian penggunaan Dossier SIMPEG Pegawai, Penggunaan Sistem Informasi Gdrive untuk Pengiriman Permintaan Litmas dan Pengiriman Laporan Hasil Litmas, serta Qrcode Penatausahaan Permintaan Litmas.

unggahan 5

Kegiatan dilaksanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, Kabapas mengapresiasi beragam Inovasi yang telah di realisasi oleh CASN pada lingkungan Bapas Luwuk, dimana Inovasi tersebut telah disosialisasikan kepada seluruh pegawai dengan baik. Kegiatan berjalan tanpa suatu gangguan yang berarti. (Humas Kanwil Sulteng)

WhatsApp Image 2021 11 15 at 17.39.29

 


Cetak   E-mail