RAYAKAN IDUL ADHA 1441H, KAKANWIL KEMENKUMHAM SULTENG PIMPIN SHOLAT IED DAN SERAHKAN HEWAN KURBAN

 WhatsApp Image 2020 07 31 at 10.25.30 AM

PALU - Pagi ini Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tengah, Lilik Sujandi memimpin Sholat Ied di Lapangan Lembaga Pemasyarakatan Khusus Anak (LPKA) Palu, didampingi oleh Kepala Divisi Administrasi Burhazir Zamda, Jumat (31/7).

WhatsApp Image 2020 07 31 at 10.25.31 AM

Serta secara simbolis menyerahkan Hewan Kurban 1 ekor Kambing di Lembaga Pemasyarakatan Khusus Anak. Hewan itu diserahkan ke Pengurus Hewan Kurban LPKA yang nantinya akan didistribusikan kepada warga binaan pemasyarakatan (WBP).

WhatsApp Image 2020 07 31 at 10.25.33 AM 1

Hewan-hewan itu berasal dari Jajaran Kantor Wilayah Kemenkumham Sulawesi Tengah, Penyembelihan tersebut dilakukan dengan sistem gotong royong oleh petugas maupun WBP namun tetap dengan mematuhi Protokol Kesehatan yang berlaku. Selain menikmati daging kurban, WBP juga harus mengikuti proses yang juga bagian dari pembinaan mental itu. "Selain peringatan hari raya, ada juga unsur pembinaan yang kami lakukan," ujar Lilik.

Rencananya pendistrubisan hewan kurban ini akan dilakukan oleh UPT kepada mereka yang membutuhkan di sekitar wilayah kerja masing-masing. Prioritasnya adalah warga binaan sendiri. Selama ini, banyak dari mereka jarang makan daging.

Lilik berharap nantinya pembagian daging hewan kurban dapat tepat sasaran. Serta diharapkan jumlahnya tahun depan semakin meningkat. "Ada banyak Anak Binaan di LPKA, sehingga perlu banyak sekali daging," lanjutnya.

Idul Adha adalah Hari Raya dalam Islam, pada hari tersebut diperingati peristiwa kurban, yaitu ketika Nabi Ibrahim, yang bersedia untuk mengorbankan putranya untuk Allah, kemudian sembelihan itu digantikan oleh-Nya dengan domba. Pada hari raya ini, umat Islam berkumpul pada pagi hari dan melakukan salat Ied bersama-sama di tanah lapang atau di masjid, seperti ketika merayakan Idul Fitri. Setelah salat, dilakukan penyembelihan hewan kurban, untuk memperingati perintah Allah kepada Nabi Ibrahim yang menyembelih domba sebagai pengganti putranya. (Humas Kanwil Sulteng)

WhatsApp Image 2020 07 31 at 10.25.36 AM

Cetak