RAPAT PANITIA TIM SELEKSI CPNS TAHUN 2012 KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM SULAWESI TENGAH

DSC04235

PALU -  Jum’at 3 Agustus 2012 Kantor Wilayah Kemenkumham Sulawesi Tengah melaksanakan kegiatan rapat panitia tim seleksi CPNS Tahun anggaran 2012. Rapat di laksanakan diaula Kanwil, yang dihadiri oleh  Bapak kepala kantor wilayah H. Sudirman D. Hury, SH., MM., MSc selaku penanggung jawab. Ketua panitia tim seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil Muhammad Rizaldy, SH. Koordinator Bapak Ridwanto, SH., MHum dan seluruh panitia yang terlibat dalam tim seleksi penerimaan CPNS tahun 2012.

Pada kesempatan itu juga, turut hadir dari pihak eksternal seleksi penerimaan CPNS Tahun 2012 Bapak Nazrul dari LSM HAM setempat. Dalam pengarahannya Bapak kakanwil Kemenkumham Sulawesi Tengah tidak henti-hentinya menghimbau agar proses seleksi penerimaan CPNS tahun anggaran 2012 ini berjalan sesuai dengan arahan Bapak Menteri Hukum dan HAM R.I yaitu penerimaan CPNS yang bebas dari korupsi, kolusi dan nepotisme agar terwujudnya sasaran yakni menghasilkan CPNS-CPNS yang berkompetensi dibidangnya masing-masing.

“jangan pernah mencoba untuk menembak diatas kuda, seolah-olah CPNS ini lulus atas pertolongannya, padahal CPNS yang bersangkutan lulus murni. Dan saya juga menghimbau kepada seluruh panitia dan pegawai Kemenkumham kanwil ini, agar tidak ada lagi titipan-titipan (tanpa terkecuali). Karena seleksi penerimaan CPNS tahun ini selangkah lebih maju dibanding tahun-tahun sebelumnya karena melibatkan pihak eksternal atau pihak ketiga. Pihak eksternal yang dimaksud antara lain : Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Indonesia Corruption Watch (ICW), Kemenpan RB, Ombudsman Republik Indonesia (ORI) dan pihak akademisi diantaranya dari Universitas Indonesia. Hal ini merupakan wujud keseriusan Bapak Menteri dalam menjaring CPNS-CPNS yang berkualitas” Tegas Kakanwil.

Selain itu juga Bapak kakanwil memberikan arahan-arahan yang berhubungan dengan tekhnis dilapangan seperti seleksi berkas, tes kesamaptaan dan tes kesehatan. (humas)

DSC04222

DSC04224

DSC04237

DSC04225


Cetak   E-mail