ARAHAN KEPADA 12 CPNS FORMASI PENJAGA TAHANAN KEMENKUMHAM SULTENG TA 2018

WhatsApp Image 2019 06 10 at 9.28.26 AM

PALU - Setelah sempat tertunda akibat Bencana Alam Gempa dan Tsunami di Kota Palu pada 28 September 2018. Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tengah, menerima 12 CPNS yang telah lulus seleksi CPNS dengan Formasi Penjaga Tahanan Tahun Anggaran 2018, pada Senin (10/6). Bertempat di Aula Lantai II Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tengah, 12 Orang CPNS Formasi Penjaga Tahanan diberikan Arahan oleh Plh. Kepala Sub Bagian Kepegawaian, Muh. Wahab Marawali.

Dalam arahannya, Plh. Kasubbag Kepegawaian meminta semua CPNS harus berpakaian Hitam dan Putih dengan memakai atribut lengkap, menjaga penampilan, sikap, etika dan sopan santun "CPNS memiliki Masa percobaan, dan masa percobaan anda sekalian adalah 1 tahun sebagai CPNS", Ujarnya.

Lebih lanjut, "Ikutilah semua peraturan dengan baik, saya juga mengingatkan bahwa Menteri Hukum dan HAM RI menuntut kinerja anda sekalian baik dan bersih, karena kalian diterima oleh kami dengan baik. Biasakan yang benar dan jangan membenarkan yang biasa". Tegas Plh. Kasubbag Kepegawaian. (Humas Kanwil Sulteng)

WhatsApp Image 2019 06 10 at 9.28.25 AM

WhatsApp Image 2019 06 10 at 9.28.31 AM 1

WhatsApp Image 2019 06 10 at 9.28.27 AM


Cetak   E-mail