Kakanwil Kumham Sulteng dan Seluruh Tim Pokja ZI Sukses Hadapi TPN di On-Desk Evaluation KEMENPANRB

WhatsApp Image 2020 10 23 at 1.22.59 PM

PALU - Jumat (23/10), Bertempat di Aula Media Conference lantai II, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tengah, Lilik Sujandi bersama dengan para Koordinator Program Kerja 6 Area Perubahan Pembangunan Zona Integritas Menuju WBK dan WBBM telah usai menghadapi Online Desk Evaluasi Zona Integritas Tahun 2020 oleh Tim Penilai Nasional yang diselenggarakan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi. Satuan kerja yang lolos tahap ini (On-Desk Evaluation) adalah satker-satker yang memenuhi syarat menurut evaluasi dari Kemenpan RB melalui pelaksanaan survei baik terkait survei kepuasan masyarakat maupun survei indeks persepsi korupsi yang sebelumnya telah dilakukan.

WhatsApp Image 2020 10 23 at 1.23.00 PM

Dalam evaluasi yang berdurasi total 60 menit tersebut, Kakanwil, Lilik Sujandi memaparkan Perubahan yang dilakukan serta upaya-upaya yang telah dilakukan Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tengah dalam pembangunan Zona Integritas, hal tersebut dituangkan oleh Lilik dan Tim Pokja yang disajikan dalam progress reform kondisi before-after di 6 (enam) area perubahan kemudian memaparkan sasaran dalam setiap area perubahan, identifikasi dan mitigasi risiko integritas dalam pelaksanaan pelayanan pada unit kerja serta inovasi pada sektor pelayanan, kinerja, dan penguatan integritas untuk mencegah KKN selama 20 menit, dan dari Paparan tersebut TPN masuk ke sesi tanya jawab terkait implementasi, dampak perubahan dari Zona Integritas itu sendiri selama 40 menitnya.

WhatsApp Image 2020 10 23 at 1.22.57 PM

Salah satu Penguji, Canggih Hangga Wicaksono terkesan dengan Paparan dari Lilik Sujandi Selaku Kepala Kantor Wilayah yang sangat apik mengemas dan menyampaikan paparan tersebut. Bahkan TPN tersebut memuji apa yang disampaikan oleh Lilik Sujandi selaku Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sulawesi Tengah.

“Zona Integritas merupakan cita-cita dan harapan kami di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tengah", Ujar Lilik saat ditanya oleh salah satu Tim Penilai Nasional.

Selama kepimimpinan Lilik Sujandi sebagai Kakanwil, ia berupaya mewujudkan WBK tersebut dengan sangat serius, dan dalam mewujudkannya dengan melakukan perubahan yang fundamen dari mindset dan budaya kerja. "Komitmen dan Konsistensi kami lakukan untuk berubah lebih baik”, tegas Lilik.

Desk Evaluasi ini menjadi ajang untuk menunjukkan konsistensi antara apa yang telah dijabarkan dan dipaparkan harus sesuai dengan kondisi faktual dilapangan yang selanjutnya akan dievaluasi oleh Tim Penilai Nasional melalui mekanisme Mystery Shopping sehingga satuan kerja harus benar-benar menguasai dan mengimplementasikan area perubahan Zona Integritas itu sendiri untuk perubahan mindset maupun peningkatan kualitas pelayanan publik dikolaborasikan dengan Tata Nilai PASTI Kemenkumham.

Kemenkumham sendiri telah mengusulkan 520 unit kerjanya untuk memperoleh predikat WBK/WBBM di Tahun 2020 kepada Tim Penilaian Nasional, yang mana 467 unit berhasil mencapai tahap On-Desk Evaluation. (Humas Kanwil Sulteng)

WhatsApp Image 2020 10 23 at 1.23.01 PM

WhatsApp Image 2020 10 23 at 1.23.04 PM 2


Cetak   E-mail