DALAM RANGKA MAKSIMALKAN PENYERAPAN ANGGARAN, KANWIL KEMENKUMHAM SULTENG IKUTI KEGIATAN PEMBUKAAN EVALUASI IKPA SEMESTER I TAHUN 2022

WhatsApp Image 2022 07 20 at 19.20.06

PALU - Bertempat di Aula Kebangsaan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tengah, Kepala Kantor Wilayah, Budi Argap Situngkir, didampingi Kepala Divisi Administrasi, Raymond J.H. Takasenseran, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Sunar Agus, dan Kepala Divisi Keimigrasian, Syamsul Efendi Sitorus, beserta Jajaran ikuti Kegiatan Pembukaan Evaluasi Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran Semester I TA 2022. Rabu, (20/07/22).

Kegiatan tersebut dilaksanakan sehubungan dengan Peraturan Menteri Keuangan Nomor 195/PMK.05/2018 tentang Monitoring Evaluasi Pelaksanaan Anggaran Belanja Kementerian Negara/Lembaga dan Kegiatan Evaluasi IKPA Kementerian Hukum dan HAM Semester 1 TA 2022. Kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka untuk memaksimalkan penyerapan anggaran tersebut, turut diikuti oleh seluruh Kanwil secara virtual.

WhatsApp Image 2022 07 20 at 19.20.06 2

Kegiatan diawali dengan laporan kegiatan oleh Kepala Bagian Pelaksanaan Anggaran dan TU, Dina Rasmalita, kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Kakanwil Kemenkumham Jawa Tengah yang dalam hal ini diwakili oleh Kadiv Administrasi, Jusman, yang dalam sambutannya mengajak seluruh peserta evaluasi untuk turut berkontribusi positif terhadap target yang ditetapkan oleh Kementerian khususnya dalam pengelolaan keuangan.

“Mari sama-sama kita berikan kontribusi positif kita untuk Kementerian, khususnya dalam hal pengelolaan keuangan negara harus terencana, terlaksana, dan termonitoring dengan baik. Selain itu, kita juga harus memahami faktor kinerja pelaksanaan alat ukur bagaimana pelaksanaan anggaran dan pengelolaan keuangan negara secara akuntabel dan transparan”, ungkap Jusman.

WhatsApp Image 2022 07 20 at 19.20.06 1

Kegiatan kemudian dibuka secara virtual oleh Kepala Biro Keuangan Wisnu Nugroho Dewanto, yang mengawali sambutannya dengan memaparkan mengenai data realisasi anggaran dan IKPA Kemenkumham RI Semester I Tahun 2022.

“Realisasi anggaran pada Semester I Tahun 2022 mencapai angka 37,66% dan IKPA 92,36%, dimana hal tersebut masih dibawah target Kementerian yaitu 95”, paparnya.

Menyikapi hal tersebut, Wisnu, mengajak seluruh satker untuk melakukan langkah-langkah perbaikan untuk meningkatkan nilai IKPA tahun ini.

“Langkah perbaikan harus segera kita ambil, salah satunya bisa dengan melakukan percepatan realisasi anggaran sesuai dengan target penyerapan anggaran per triwulan yang telah ditetapkan”, ungkap Wisnu.

Seusai pembukaan, kegiatan kemudian dilanjutkan dengan paparan narasumber dari DJA, DJPB, dan Kanwil DJPB Jateng yang diikuti oleh perwakilan pengelola Keuangan Kanwil Kemenkumham Sulteng secara mandiri.

(HUMAS KANWIL KEMENKUMHAM SULTENG)


Cetak   E-mail