DIALOG INTERAKTIF BERSAMA PERWAKILAN PBB DI INDONESIA, KADIVPAS KEMENKUMHAM SULTENG UPAYA MITIGASI BENCANA PADA LAPAS/RUTAN TERUS DIGENCARKAN

 IMG 20230509 WA0061

PALU - Menjadi Narasumber Dialog Interaktif bersama Perwakilan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di Indonesia, Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Kantor Wilayah Kemenkumham Sulawesi Tengah (Kanwil Kemenkumham Sulteng) Upayakan Mitigasi Bencana pada Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan Terus digencarkan, Selasa, (9/5) pagi.

Komitmen tersebut ditegaskan olehnya saat mengisi dialog interaktif melalui saluran Pro Radio Lembaga Penyiaran Publik (LPP) Radio Republik Indonesia (RRI) 90, 8 FM yang diselenggarakan di Aula Blok Hunian pada Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu.

IMG 20230509 WA0042

“Mitigasi Bencana di UPT pemasyarakatan se-Sulawesi Tengah sekarang ini terus mengalami perkembagangan signifikan, banyak analisa-analisa yang kami lakukan termasuk bekerja sama dengan beberapa instansi yang membidangi penanganan bencana alam, dengan adanya UNODC dan UNIC disini besar harapan kami upaya-upaya mitigasi itu dapat bertambah lebih besar lagi,” ungkapnya.

Tidak hanya Kadivpas, dalam dialog tersebut juga berisikan 3 orang Narasumber lainnya yaitu Tanty Reinhart Thamrin selaku Konsultan dan Ahli Kebencanaan dari United Nations Office on Drugs and Crime (UNODC), Miklos Gaspas selaku Direktur United Nations information Centre (UNIC) di Indonesia serta Kepala LPKA Palu, Revanda Bangun. Dialog itupun mengusung tema “Peran LPKA Palu dalam Mitigasi Bencana”.

IMG 20230509 WA0065

Dengan dipandu Nur Edy selaku moderator, dialog interaktif itu pun berjalan dengan sangat atraktif, tidak hanya disuguhkan dialog yang menambah wawasan keilmuan terkait ilmu kebencanaan, dalam dialog itu juga menampilkan peragaan puisi karya Anak Binaan di LPKA Palu.

“Sangat sayang jika melihat kesuksesan program pembinaan disini terhambat karena bencana alam, memang harus kita terima, namun sebagai manusia, kita harus mengantisipasinya dengan sebaiknya, dengan kolaborasi yang tiada hentinya,” tutup Miklos Gaspas. (Humas Kanwil Kemenkumham Sulteng)

IMG 20230509 WA0053

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SULAWESI TENGAH
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Dewi Sartika No.23, Birobuli Selatan, Kec. Palu Selatan, Kota Palu, Sulawesi Tengah 94114
PikPng.com phone icon png 604605   +6285696327541
PikPng.com email png 581646   Email
    kanwilsulteng@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    humassulteng24@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI JAWA BARAT


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Dewi Sartika No.23, Birobuli Selatan, Kec. Palu Selatan, Kota Palu, Sulawesi Tengah 94114
PikPng.com phone icon png 604605   +6285696327541
PikPng.com email png 581646   kanwilsulteng@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humassulteng@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI