PALU_Hari terakhir Uji Kompetensi (Ukom) 2023, Hasil optimal diraih seluruh jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tengah (Kanwil Kemenkumham Sulteng), Rabu, (21/6) pagi.
Usai digelar selama 3 hari, pelaksanaan Ukom di jajaran Kanwil Kemenkumham Sulteng resmi berakhir dan menghasilkan hasil yang memuaskan, hal tersebut pun menjadi catatan yang cukup baik dalam upaya pengoptimalan manajemen talenta yang terus digaungkan Kanwil Kemenkumham Sulteng yang dipimpin oleh Budi Argap Situngkir.
Dengan didampingi oleh Kepala Divisi Administrasi, Raymond JH. Takasenseran, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Ricky Dwi Biantoro, serta Jatmiko selaku perwakilan Badan Kepegawaian Negara (BKN) dan Fellin Rosalyn dari Biro Kepegawaian Kemenkumham RI, Kakanwil mengapresiasi atas keseriusan dari seluruh jajarannya.
“Keseriusan adalah hal terpenting dalam setiap penunaian tugas kita dan melalui ukom kami sangat mengapresiasi atas nilai-nilai yang baik dari saudara peroleh. Manajemen Talenta menjadi perhatian kita saat ini, kita harus bisa lebih meningkatkan kapabilitas diri sehingga bisa bersaing diera yang serba cepat saat ini,” pesan Kakanwil.
Lebih lanjut, Kakanwil berterima kasih atas kerja sama yang baik antar setiap panitia, integritas dan akuntabilitas dalam pelaksanaan ujian sangat berjalan dengan baik.
“Tentu kalau bukan karena kita bekerja sama, kegiatan kita ini tidak akan berjalan lancar. Mari terus bersama, kalau bukan kita, siapa lagi. Kalau bukan sekarang, kapan lagi,” pungkasnya.
(Humas Kanwil Kemenkumham Sulteng)