PALU_Kepala Divisi Administrasi (Kadivmin) Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tengah (Kanwil Kemenkumham Sulteng) Raymond JH. Takasenseran minta jajaran optimalkan pengelolaan keuangan dan barang milik negara yang akuntabel serta tepat sasaran.
Pesan itu disampaikan olehnya saat memimpin langsung kegiatan rapat internal bersama seluruh pengelola keuangan dan Barang milik negara Kanwil Kemenkumham Sulteng di Aula Kebangsaan Kanwil. Rabu, (20/9) pagi.
“Kita sudah sukses meraih penghargaan predikat Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran semester I dengan baik, kita harus terus bisa meningkatkan prestasi itu, menyajikan pengelolaan keuangan dan barang milik negara yang benar-benar dapat dipertanggungjawabkan, bernilai mutu baik sesuai dengan target serta memberikan manfaat jelas bagi pelayanan kepada masyarakat,” kata Kadivmin.
Dalam kesempatan itu, Kadivmin turut didampingi oleh Kepala Subbagian Pengelolaan Keuangan Dan Barang Milik Negara Dyah Ayu Puspitasi, pertemuan itu pun turut membahas berbagai hal seperti Percepatan penyerapan anggaran, Optimalisasi capaian nilai IKPA dan penyusunan RKBMN.
“Kita juga meningkatkan pendampingan kita terhadap Unit Pelaksana Teknis di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sulteng, ada beberapa yang menjadi perhatian kami. Tapi, pastinya akan terus kita upayakan agar pengelolaan keuangan dan barang milik negara berjalan lancar,” pungkasnya.
(Humas Kanwil Kemenkumham Sulteng)