PALU - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun PIPAS yang ke-19, Paguyuban Ibu-Ibu Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tengah mengikuti kegiatan Webinar Nasional secara virtual, dengan tema "Menjaga Keharmonisan Keluarga di Era Digital". Kamis, (26/01)
Kegiatan ini diikuti langsung oleh Ibu Penasehat PIPAS Sulteng, Ny. Monalisa Budi Argap, didampingi ibu-ibu PIPAS, Ny. Stien Tangkudung, Ny. Saniasa Ustadi, Ny. Imelda, Ny. Verawati, dan Ny. Fitri dari Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tengah, bertempat di aula kebangsaan.
Webinar Nasional ini diawali dengan Laporan Koordinator Webinar, oleh Ny. Lucky Dodot. Selanjutnya sambutan oleh Penasehat Utama PIPAS, Ny. Anna Reynhard. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan tujuan webinar nasional tersebut adalah penguatan dan peningkatan kapasitas ketahanan keluarga di era digital, ibu - ibu PIPAS adalah sosok membangun bangsa menuju kemajuan dimasa mendatang, penentu keberhasilan, dan keharmonisan keluarga.
Narasumber pada kegiatan Webinar adalah dr. Aisah Dahlan, CMHt., CM., NLP., beliau adalah Medical doktor, konsultan penanggulangan penyalahgunaan Narkoba sekaligus Ketua Asosiasi Rehabilitasi Sosial Narkoba Indonesia (AIRI).
"Hendaknya sebagai ibu kita harus belajar dan terus belajar dalam mendidik anak sehari-hari, karena anak adalah generasi penerus bangsa yang harus dididik dengan baik, di pahami perbedaan antara anak Laki-laki dan Perempuan, bagaimana cara menyikapi setiap perubahan anak-anak, maupun bagaimana sikap kita terhadap Suami sebagai Abdi negara begitupula sebaliknya sehingga rumah tangga menjadi hangat dan harmonis”, ungkap Aisah Dahlan.
Sebagai penutup, diberi sesi tanya jawab antara peserta dengan Narasumber. Kegiatan webinar ini disambut dengan antusias oleh seluruh peserta webinar. (HUMAS KANWIL KEMENKUMHAM SULTENG)