PALU_Tim sepakbola mini pengayoman Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tengah (Kanwil Kemenkumham Sulteng) raih juara kedua pada turnamen PKJ Mini Soccer tahun 2023 yang diikuti oleh berbagai instansi pemerintah tingkat provinsi di Lapangan Sepakbola mini Bandar Udara Mutiara Sis Al-Jufrie Palu, Sabtu, (7/10/2023) sore.
Hasil tersebut diperoleh saat tim pengayoman Kemenkumham Sulteng harus mengakui kekalahaan dalam laga final melawan tim Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Sulawesi Tengah melalui drama adu penalti.
Menyaksikan secara langsung perjuangan timnya, Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenkumham Sulteng Hermansyah Siregar yang saat itu ditemani sang istri Ny. Siska Novita pun mengapresiasi atas perjuangan yang telah diberikan oleh seluruh punggawa tim pengayoman sulteng yang diketahui merupakan pegawai Kanwil maupun unit pelaksana teknis pemasyarakatan di Kota Palu.
“Sudah sangat baik apa yang telah dilakukan bersama, dan yang paling penting kita harus terus berusaha agar mencapai hasil terbaik, benahi apa yang menjadi kekurangan tim sehingga bisa lebih baik lagi dan mencapai juara tertinggi lagi,” puji Kakanwil Hermanysah.
Dalam kesempatan tersebut Kakanwil juga turut didampingi oleh Kepala Divisi Administrasi Raymond JH. Takasenseran, Kepala Bidang Pelayanan Hukum Herlina, Kepala Subbagian Humas RB dan TI Asman serta Kepala Rumah Penyimpanan Barang Sitaan Negara Kelas I Palu Usman serta suporter tim pengayoman lainnya.
“Ada hal penting dari turnamen ini, dimana kita bisa merajut kebersamaan dengan instansi lainnya, kita harus terbuka dengan semuanya, apalagi menyangkut kemajuan daerah ini,” pungkasnya.
(Humas Kanwil Kemenkumham Sulteng)