Rencanakan Detail Tata Ruang Perkotaan Biau, Kanwil Kemenkumham Sulteng Harmonisasikan Ranperbup Kab. Buol

WhatsApp Image 2023 10 30 at 10.30.36PALU_Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tengah (Kanwil Kemenkumham Sulteng) harmonisasikan Rancangan Peraturan Bupati (Ranperbup) Kabupaten Buol tentang Rencana Detail Tata Ruang Perkotaan Biau, Senin, (30/10/2023) pagi.

Digelar di Ruang Merah Putih Kanwil, kegiatan tersebut dipimpin oleh Kepala Bidang Hukum I Putu Dharmayasa yang didampingi oleh para perancang peraturan perundang-undangan serta turut dihadiri oleh unsur Bagian Hukum Sekretariat Daerah Pemerintah Kab. Buol dan para pemrakarsa.

“Harmonisasi ini sangat penting untuk dilakukan agar peraturan yang dibuat dapat lebih terarah dan tidak mengalami tumpang tindih dari produk hukum yang sudah ada,” kata I Putu Dharmayasa.

WhatsApp Image 2023 10 30 at 10.33.15Ia juga menyampaikan bahwa dalam melakukan pengharmonisasian, pihaknya senantiasa berpedoman pada asas kepastian hukum, keadilan, dan kemanfaatan. Pembentukan Peraturan Perundang-undangan dalam mendukung tercapainya arah dan tujuan pembangunan hukum nasional dilaksanakan secara terencana, terpadu, dan sistematis dengan memperhatikan asas Pembentukan Peraturan Perundang-undangan yang baik.

“Pastinya bagaimana peraturan yang akan dibuat mesti sejalan dengan pembangunan nasional, asas kepastian hukum, keadilan dan kemanfaatan akan terus kita junjung setinggi-tingginya, masyarakat harus merasakan dampak baiknya bukan hanya segelintir orang saja,” tambahnya.

WhatsApp Image 2023 10 30 at 10.30.32Mewakili Kepala Kantor Wilayah Hermansyah Siregar, ia berterima kasih atas sinergitas yang baik yang telah dilakukan bersama unsur Pemerintah Kabupaten Buol, kata beliau, sinergitas yang kuat pasti akan menghasilkan inovasi yang baik.

“Terima kasih atas sinergitas yang baik yang telah terjalin selama ini, kita harus terus berjalan selaras dengan komitmen bersama dalam menyukseskan pembangunan nasional,” tutupnya.

HUMAS KANWIL KEMENKUMHAM SULTENG

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SULAWESI TENGAH
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Dewi Sartika No.23, Birobuli Selatan, Kec. Palu Selatan, Kota Palu, Sulawesi Tengah 94114
PikPng.com phone icon png 604605   +6285696327541
PikPng.com email png 581646   Email
    kanwilsulteng@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    humassulteng24@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI JAWA BARAT


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Dewi Sartika No.23, Birobuli Selatan, Kec. Palu Selatan, Kota Palu, Sulawesi Tengah 94114
PikPng.com phone icon png 604605   +6285696327541
PikPng.com email png 581646   kanwilsulteng@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humassulteng@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI