PALU_Tingkatkan integritas pegawai, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tengah (Kanwil Kemenkumham Sulteng) ikuti sosialisasi integritas, bentuk kepentingan dan pencegahan flexing, Jum’at, (25/8) pagi.
Kegiatan tersebut dilaksanakan secara Virtual Meeting dan diikuti oleh seluruh jajaran Kemenkumham di seluruh Indonesia serta diselenggarakan oleh Biro Kepegawaian Sekretarian Jenderal Kemenkumham yang bekerja sama dengan Komisi Pemberantas Korupsi (KPK) RI.
Kanwil Kemenkumham Sulteng sendiri diwakili oleh Pelaksana Tugas Kepala Bagian Umum Abraham Hariyanto beserta segenap jajaran pengelola kepegawaian di ruang Garuda Kanwil.
Kegiatan itu pun diinisiasi sebagai bentuk komitmen Kemenkumham RI dalam mengembangkan budaya kerja yang anti korupsi, berkinerja tinggi dan memberikan pelayanan publik yang berkualitas, berintegritas dan bertanggungjawab serta tidak menyimpang.
Humas Kanwil Kemenkumham Sulteng