PALU - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tengah (Kanwil Kemenkumham Sulteng) percantik ruang pertemuannya, Selasa, (28/3) pagi. Hal tersebut merupakan upaya memberikan kenyamanan dalam pelayanan kepada seluruh masyarakat.
Dengan komitmen sopan melayani serta tegas dalam bertindak, jajaran Kanwil Kemenkumham Sulteng yang saat ini dipimpin oleh Budi Argap Situngkir, terus menerus berbenah dalam memenuhi segala kebutuhan dari setiap pengguna layanan.
Bukan hanya berfokus pada penyederhanaan prosedur layanannya, penataan dekorasi pada ruang pelayanan pun tidak hentinya dilakukan guna memberikan kenyamanan dalam pelayanan yang prima.
“Kebahagiaan masyarakat adalah kebahagiaan kita, itu tidak boleh dilupa. Jadikan setiap ruangan dipenuhi dengan informasi layanan. Siapa saja yang berada disini mesti nyaman dan merasa puas,” ungkap Kepala Kanwil Kemenkumham Sulteng di Bangsa Garuda.
Dalam pemantauannya yang saat itu ditemani oleh Kepala Divisi Keimigrasian, Syamsul Efendi Sitorus, serta Pelaksana Tugas Kepala Bagian Umum, Abraham Hariyanto dan jajaran Divisi Administrasi, Kakanwil menambahkan, untuk menguatkan pengawasan dari tindakan penyalahgunaan kekuasaan, penting untuk turut meningkatkan layanan informasi pengaduan disetiap sudat ruangan, kata dia, masyarakat mesti terlibat aktif dalam mewujudkan pelayanan yang bersih dari budaya korupsi.
“Kalau masyarakat telah nyaman, mereka pun mesti kita ajak agar terlibat aktif dalam upaya menciptakan pelayanan yang bersih disin. Jadi, masyarakat bisa cepat memberikan kritikannya dan hal itulah yang menjadi penguat dari tercapainya cita-cita kita,” tutupnya. (HUMAS KANWIL KEMENKUMHAM SULTENG)