PALU – Bertempat di Halaman Depan, Jajaran Kanwil Kemenkumham Sulteng Kembali gelar Apel Pagi rutin. Hadir dalam kegiatan tersebut, Kadiv Pemasyarakatan, Ricky Dwi Biantoro, Kadiv Administrasi, Raymond J.H. Takasenseran, Kadiv Imigrasi, Syamsul Efendi Sitorus, para Pejabat Eselon III dan IV, Seluruh pegawai dan PPNPN Kantor Wilayah, Senin (13/02).
Bertindak sebagai Pembina Apel, Ricky Dwi Biantoro menyampaikan bahwa sesuai arahan Kakanwil ada sedikit perubahan mengenai Apel Pagi yang akan dilaksanakan setiap hari Senin dan Jumat. “Bukan hanya Apel Pagi yang dilihat, namun kedisiplinan Bapak/Ibu sekalian,” tegas Ricky.
“Kita sudah memasuki Zona Integritas Menuju WBBM, dan pada hari ini juga para PPNPN sudah bergabung dengan kita untuk Apel Pagi dan akan mendengar arahan dari para pimti untuk kegiatan – kegiatan yang kaitannya dengan pelaksanaan tusi. Kemudian arahan bapak Kakanwil juga bahwa seluruh Pokja sudah mulai menyiapkan untuk pengisian daduk, meskipun daduknya belum dibuka,”ujar Ricky.
“Jadi mulai sekarang sudah mulai mencicil, sehingga pada saat nanti dibuka dibulan maret, tidak ada lagi daduk yang tertinggal. Kemudian untuk diperhatikan mengenai kedisiplinan dalam berpakaian, disesuaikan dengan pedoman yang ada, ingat bahwa hal yang kecil lama kelamaan akan menjadi besar, namun yang sudah besar jangan dikecilkan, sehingga tidak lupa dengan tusi kita,” sambung Kadiv Pemasyarakatan.
“dalam pembangunan Zona Integritas, Pimti mengharapkan kita semua dapat terlibat, tidak hanya anggota Pokja, bukan hanya pokja ZI namun seluruh jajaran mulai dari PPNPN, Pelayanan, kebersihan dan lain sebagainya. Sesuai selogan bapak Kakanwil, Kalau bukan kita, Siapa Lagi?, Kalau bukan sekarang, Kapan Lagi?,” sambungnya.
“Ingat disini kita bekerja sebaik mungkin, dan berdisiplin, semoga kitab isa meraih WBBM ditahun ini, bukan untuk siapa – siapa, tapi untuk kita. Kamu tidak perlu menjadi luar biasa untuk memulai, tapi kamu harus memulai untuk menjadi luar biasa,” Pungkas Kadiv Pemasyarakatan. (HUMAS KANWIL KEMENKUMHAM SULTENG)