Lakukan Audiensi Awal, Kakanwil Kemenkumham Sulteng terus Bangun Sinergitas guna Lancarkan berbagai Program

WhatsApp Image 2023 10 16 at 18.02.07 1

Pada hari Senin, ( 16/10 ) Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tengah ( Hermansyah Siregar) didampingi oleh, Kepala Divisi Administrasi Raymond J.H Takaenseran, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Ricky Dwi Biantoro,  tengahBerkunjung ke kantor  BNNP Sulawesi Tengah, yang dalam kesempatan tersebut disambut secara langsung oleh, Kepala BNNP Sulawesi Tengah, Monang Situmorang.

WhatsApp Image 2023 10 16 at 18.02.07 3

WhatsApp Image 2023 10 16 at 18.02.07 2

Dalam kesempatan tersebut Kakanwil,memperkanlakan diri selaku Kakanwil baru, dan berharap agar pertemuan tersebut dapat  menjadi wadah untuk membahas kerjasama yang telah terjalin dengan baik antara BNN Provinsi Sulteng dan Kanwil Kemenkumham Sulteng tentang pemberantasan Narkoba khususnya di Lapas/Rutan yang tentunya merupakan perhatian semua Pihak, lebih lanjut dalam kesempatan tersebut, Kepala Kantor Wilayah berharap secara bersama – sama dapat menjalankan serta merencanakan berbagai program guna penuntasan pemberantasan Narkotika.

Kepala BNNP Sulteng Monang Sitomorang sangat berterimakasih atas kunjungan dari Jajaran Kanwil Kemenkumham Sulteng untuk terus membangun sinergitas dan kolaborasi selama dan berharap agar pertemuan tersebut menjadi Motivasi dalam penindakan Pencegahan dan Penanggulangan Penyalahgunaan Narkotika bersama.

WhatsApp Image 2023 10 16 at 18.02.07

AALCO Miliki Pengaruh Besar Untuk Perjuangkan Suara Asia – Afrika di Tingkat Global

AALCO Miliki Pengaruh Besar Untuk Perjuangkan Suara Asia – Afrika di Tingkat Global

wapres

Bali, 16 Oktober 2023 – Wakil Presiden Republik Indonesia, Ma’ruf Amin, kembali tegaskan peran besar Asian-African Legal Consultative Organization (AALCO) dalam menyuarakan kepentingan negara-negara di kawasan Asia – Afrika. Hal ini disampaikan oleh Wapres Ma’ruf Amin saat memberikan sambutan pada kegiatan the 61st Annual Session of AALCO di Bali (16/10). Dalam kesempatan tersebut, Wapres menyatakan bahwa AALCO merupakan wadah penggerak dalam memperjuangkan suara bangsa Asia dan Afrika di tingkat global.

“Suara bangsa Asia dan Afrika merupakan elemen penting pembentukan arsitektur hukum internasional. AALCO harus dapat menjadi mitra sejajar dengan organisasi regional dan global lain dan memiliki posisi tawar yang kuat. Sehingga pembentukan instrumen dan rezim hukum internasional tidak dikendalikan oleh negara- negara yang secara tradisional mendominasi tata hukum internasional,” ujar Wapres Ma’ruf Amin.

AALCO berakar dari semangat zaman bahwa tata politik dan hukum internasional harus mencerminkan pandangan serta kepentingan bangsa Asia dan Afrika. Misalnya dalam hal ini, potensi negara-negara Asia dan Afrika yang diberkahi oleh lokasi geografis dan sumber daya alam yang melimpah di satu sisi juga memberikan tantangan tersendiri dalam pemberantasan kejahatan transnasional. Sebagai contoh dalam kasus illegal fishing dan wildlife crime, negara-negara Asia dan Afrika seringkali dirugikan oleh pelaku kejahatan yang mengambil persediaan ikan dan spesies liar di kawasan Asia – Afrika. Selain itu, negara-negara Asia – Afrika juga kerap kali berkutat dengan proses kompleks pengembalian aset hasil kejahatan transnasional yang dilarikan ke luar negeri.

“Kejahatan transnasional serta pengembalian aset hasil kejahatan transnasional ini memerlukan perhatian serius dari Negara Asia dan Afrika yang seringkali menjadi korban. Kita perlu memperkuat kerangka hukum Internasional yang sejalan dengan kepentingan nasional Negara Asia dan Afrika,” tegasnya.

Wapres Ma’ruf Amin kemudian menutup sambutannya dengan pesan bahwa AALCO harus mampu menawarkan solusi dan menjadi aktualisasi dari solusi itu sendiri sebagai kontribusi negara-negara Asia- Afrika guna merealisasikan tata dunia yang adil dan beradab.

5

Pada sesi di pagi harinya, Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia, Yasonna H. Laoly, ditunjuk mewakili Indonesia sebagai Presiden the 61st Annual Session of AALCO. Amanah ini merupakan sesuatu yang spesial mengingat Indonesia sebagai salah satu negara pendiri AALCO yang saat itu lahir dari semangat pergerakan bangsa Asia dan Afrika untuk melepaskan diri dari belenggu kolonialisme dan imperialisme sebagai hasil Konferensi Asia Afrika di Bandung pada tahun 1955.

Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia akan memimpin rangkaian sidang 61st Annual Session of AALCO dari tanggal 16-20 Oktober 2023, yang akan membahas agenda-agenda yang selama ini telah dibahas pada sesi- sesi tahun sebelumnya, serta usulan baru dari negara-negara anggota AALCO.

Pada 61st Annual Session of AALCO tahun ini, sebagai tuan rumah Indonesia secara aktif mengajukan usulan agenda baru, yaitu terkait pembentukan Asset Recovery Expert Forum di antara negara-negara Asia-Afrika. Selain itu, Indonesia juga mengusulkan pembahasan subtopik baru pada agenda “the Law of the Sea”, yaitu terkait “Illegal Fishing as a Transnational Organized Crime”, serta dua subtopik baru pada pembahasan agenda “Environment and Sustainable Development”, yaitu “Combating Transnational Wildlife Crime” dan “Strengthening Asian-African Collaboration on Climate Change”.

Usulan Indonesia mengenai pembentukan Asset Recovery Expert Forum sebagai penguatan dalam upaya pengembalian aset hasil kejahatan transnasional, isu illegal fishing sebagai kejahatan transnasional yang terorganisir, isu kejahatan terhadap satwa liar lintas batas, serta kerjasama negara Asia – Afrika terkait perubahan iklim merupakan hal penting yang perlu menjadi perhatian, tidak hanya bagi Indonesia, tetapi juga bagi negara-negara Asia dan Afrika.

“Mari kita gunakan kesempatan pada 61st Annual Session of AALCO ini untuk mengobarkan kembali semangat kerja sama antara negara-negara Asia dan Afrika. Semangat ini, yang berakar pada Konferensi Asia-Afrika tahun 1955 yang bersejarah di Bandung, akan tetap menjadi inti aspirasi kita bersama. Sudah waktunya bagi kita untuk tidak hanya membahas masalah-masalah hukum, namun juga merefleksikan hasil Konferensi Asia- Afrika beserta prinsip-prinsipnya untuk terus memandu upaya kita bersama. Sesi tahunan ini merupakan bukti komitmen kita terhadap visi Asia dan Afrika, bekerja sama untuk masa depan yang lebih baik,” pungkas Yasonna pada pidato pembukaannya sebagai Presiden 61st Annual Session of AALCO.

Informasi lebih lanjut mengenai AALCO dan informasi seputar pelaksanaan 61st Annual Session of AALCO dapat dilihat di https://www.aalco.int/.

Komitmen Berantas Narkotika, Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Sulteng Ikuti Pengarahan Dirkamtib

WhatsApp Image 2023 10 16 at 12.21.20Palu_Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tengah (Kanwil Kemenkumham Sulteng) ikuti pengarahan Direktur Keamanan dan Ketertiban (Dirkamtib) Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Supriyanto, berantas dan tanggulangi permasalahan narkotika jadi pembahasan, Senin, (16/10/2023) pagi.

Mengambil tempat di ruang rapat divisi pemasyarakatan, Kanwil Kemenkumham Sulteng yang diwakili oleh Kepala Bidang (Kabid) Pembinaan, Bimbingan dan Teknologi Informasi, Irpan, Kabid Pelayanan Tahanan, Kesehatan, Rehabilitasi, Pengelolaan Benda Sitaan, Barang Rampasan Negara, Keamanan, M.Nur Amin, Kepala Subbidang Pengelolaan Benda Sitaan, Barang Rampasan Negara, Dan Keamanan, Idris Pirade, dan Kasubid Pelayanan Tahanan, Perawatan Kesehatan, Dan Rehabilitasi Imelda mengikuti secara seksama pengarahan tersebut.

WhatsApp Image 2023 10 16 at 12.21.18Pada kesempatan tersebut, Dirkamtib menegaskan kepada seluruh Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) bahwa yang diusulkan untuk pemindahan ke Lapas Nusakambangan adalah warga binaan pemasyarakatan (WBP)  yang masih bekerja mengendalikan narkoba dari Lapas tempat WBP tersebut dibina.

“Saya berharap kepada bapak ibu sekalian, mari sukseskan dan dukung pemindahan Bandar-bandar narkoba yang ada di wilayah. Agar pemberantasan peredaran narkoba yang ada di Lapas/Rutan bisa terlaksana dengan baik dan bersih dari Narkoba. Selain itu, kepada Wbp yang masa pidana lama, tidak wajib untuk dipindahkan ke Lapas Nusakambangan, sekali lagi saya tegaskan yang menjadi dasar pemindahan wbp Bandar narkoba adalah wbp yang masih “main-main” dengan narkoba,” pungkasnya.

HUMAS KANWIL KEMENKUMHAM SULTENG

Kanwil Kemenkumham Sulteng Gelar Temu Sadar Hukum Bersama Kelompok Kadarkum di Kab/Kota di Sulawesi Tengah

WhatsApp Image 2023 10 16 at 14.14.00PALU_Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tengah (Kanwil Kemenkumham Sulteng) gelar temu sadar hukum bersama kelompok Keluarga Sadar Hukum (Kadarkum) di Kabupaten dan Kota di Sulawesi Tengah, Senin, (16/10/2023) pagi.

Ditempatkan di Ruang Garuda Kanwil, kegiatan yang dihadiri sebanyak 14 desa dan 3 perwakilan bagian hukum dari Pemerintah Daerah Kota Palu, Kabupaten Sigi dan Kabupaten Tojo Una-Una dilaksanakan selama tiga dengan menghadirkan agenda kegiatan temu sadar hukum yang memuat urgensi dari pentingnya pembinaan sadar hukum disetiap wilayah, analis dan evaluasi hukum serta penyuluhan hukum.

WhatsApp Image 2023 10 16 at 14.14.011“Kegiatan ini sangatlah penting, mengingat menghidupkan budaya sadar hukum di tengah-tengah masyarakat adalah hal yang harus terus kita lakukan,” buka Kakanwil Hermansyah.

Didampingi oleh para kepala divisi dan pejabat administrator dan pengawas, Kakanwil pun menguraikan betapa pentingnya peran aktif dari seluruh elemen masyarakat dalam menyukseskan pembentukan desa sadar hukum, ia juga berharap agar pertemuan tersebut dapat meningkatkan pengetahuan hukum serta dapat menjadi momentum untuk mendiskusikan dan menemukan solusi dari setiap permasalahan.

WhatsApp Image 2023 10 16 at 14.13.59“Ini menjadi tugas kita bersama, kita harus terus berkoordinasi dengan sebaik-baiknya untuk memaksimalkan Kadarkum sehingga selanjutnya ditetapkan sebaga desa binaan sadar hukum, semoga saja kegiatan ini menjadi langkah awal untuk mencapai tujuan itu,” tambahnya.

Lebih lanjut, ia pun menuturkan bahwa beberapa waktu yang lalu Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta telah dinyatakan sebagai daerah desa/kelurahan sadar hukum secara keseluruhan dari pembagian wilayahnya, dari hal itu ia berharap agar Sulawesi Tengah dapat menyusul atas prestasi tersebut.

WhatsApp Image 2023 10 16 at 14.14.01“Kemarin DKI Jakarta berhasil menetapkan seluruh desa dan kelurahannya sebagai wilayah sadar hukum. Mari kita ikuti bersama, kita buat daerah ini menjadi aman dan damai dengan sadar akan pentingnya hukum. Kan kalau wilayah kita sadari itu, pasti Lapas dan Rutan kita tidak akan over kapasitas lagi,” tutupnya.

Kegiatan itupun berjalan dengan atraktif, bukan hanya menghadirkan pemateri dari internal penyuluh hukum di Kanwil, kegiatan itu juga akan menghadirkan pemateri dari Komando Resor Militer 132 Tadulako dan Kepolisian Daerah Sulawesi Tengah.

(HUMAS KANWIL KEMENKUMHAM SULTENG)

 

Kakanwil Kemenkumham Sulteng Hermansyah Siregar Minta Jajaran Jaga Netralitas Jelang Pemilu

WhatsApp Image 2023 10 16 at 09.18.54PALU_Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tengah (Kakanwil Kemenkumham Sulteng) Hermansyah Siregar minta jajaran jaga netralitas jelang Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024, Senin, (16/10/2023) pagi.

“Tahun politik sudah semakin dekat, proses pemilihan baik Pilpres maupun Caleg, sebagai pimpinan bahwa kita sebagai Aparatur Sipil Negara harus bersikap netral. Jangan sampai kita punya tendensi atau keberpihakan dari para calon-calon itu, jasa sikap khususnya dalam bermedia sosial,” pesan Kakanwil Hermansyah Siregar saat memberikan arahan saat apel pagi.

WhatsApp Image 2023 10 16 at 10.26.13Dengan dihadiri oleh para kepala divisi, pejabat administrator dan pengawas, staf, para pegawai pemerintah non pegawai negeri serta para mahasiswa program magang, Kakanwil pun juga mengingatkan agar dalam setiap pelaporan mesti dilakukan secara tertib, kata beliau, transparansi dan akuntabilitas menjadi yang utama.

WhatsApp Image 2023 10 16 at 09.20.07“Saya minta seluruh pelaporan dilakukan dengan tertib, jangan sampai lakukan laporan fiktif, ini sangat jauh dari prinsip dari organisasi yang begitu besar ini,” tambahnya.

WhatsApp Image 2023 10 16 at 09.21.21Sementara itu, ia juga kembali mengingatkan pesan pertamanya kepada seluruh jajaran Kanwil Kemenkumham Sulteng mengenai dedikasi serta semangat kerja dalam mencapai tujuan organisasi.

“Mari kita terus bekerja sebaik-baiknya. Tidak sibuk sekadar sibuk, namun kita mesti dapat memenuhi segala target dari organisasi ini, saya yakin kita bisa memenuhinya,” pungkasnya.

WhatsApp Image 2023 10 16 at 10.26.132Diakhir kegiatan, sebagai sikap rasa syukur, pelaksanaan apel pagi itu pun berjalan penuh dengan kehangatan, para jajaran secara serentak memberikan selamat ulangtahun kepada sosok pimpinan yang baru menjabat Kakanwil.

WhatsApp Image 2023 10 16 at 10.34.24

HUMAS KANWIL KEMENKUMHAM SULTENG

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SULAWESI TENGAH
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Dewi Sartika No.23, Birobuli Selatan, Kec. Palu Selatan, Kota Palu, Sulawesi Tengah 94114
PikPng.com phone icon png 604605   +6285696327541
PikPng.com email png 581646   Email
    kanwilsulteng@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    humassulteng24@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI JAWA BARAT


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Dewi Sartika No.23, Birobuli Selatan, Kec. Palu Selatan, Kota Palu, Sulawesi Tengah 94114
PikPng.com phone icon png 604605   +6285696327541
PikPng.com email png 581646   kanwilsulteng@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humassulteng@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI