Diikuti 127 Peserta, Kanwil Kemenkumham Sulteng Gelar Tes SKD Bagi Catar Kemenkumham 2023

IMG 20230610 WA0009

PALU_Diikuti sebanyak 127 orang peserta, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tengah (Kanwil Kemenkumham Sulteng) gelar tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) bagi Calon Taruna Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (Poltekip) dan Politeknik Ilmu Keimigrasian (Poltekim) kemenkumham Tahun 2023, Sabtu, (10/6) siang.

 IMG 20230610 WA0011

Tahapan tes SKD tersebut dipusatkan di Kantor Unit Pelaksana Teknis (UPT) Badan Kepegawaian Negara (BKN) Palu dan dilaksanakan selama 2 hari yakni tanggal 10 s.d 11 Juni 2023 yang terbagi menjadi 3 sesi.

 IMG 20230610 WA0012

Meninjau secara langsung, Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenkumham Sulteng, Budi Argap Situngkir mengaku merasa sangat bersyukur atas antusiasme tinggi dari putera puteri terbaik Sulteng yang mengikuti tahapan seleksi sekolah kedinasan tersebut.

 IMG 20230610 WA0014

“Tahun ini terjadi penaikan yang sangat banyak dari jumlah pendaftaran, kami sangat senang karena inilah yang menjadi komitmen kami bersama jajaran Pemerintah Daerah dalam memberdayakan anak asli daerah ini, kami mau memajukan daerah ini,” ungkap Kakanwil.

 IMG 20230610 WA0013

Dalam kesempatan tersebut, Kakanwil turut didampingi Kepala BKN Palu, Assakhiyyu rahman, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Ricky Dwi Biantoro, Kepala Divisi Keimigrasian, Syamsul Efendi Sitorus, serta Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan Ham, Max Wambrauw.

 IMG 20230610 WA0016

“Kami pastikan jalannya tes SKD akan berjalan dengan baik, semuanya telah steril dan jauh dari tindak kecurangan, semuanya telah berjalan sesuai dengan standar operasional prosedur yang berlaku,” sambut Kepala BKN Palu.

 

Sama seperti dengan tahun sebelumnya, pelaksanaan tes SKD tahun ini menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT), Kakanwil pun menegaskan kepada seluruh peserta untuk mengerjakan secara baik dan tenang, dirinya juga memastikan bahwa lulus dan tidaknya peserta adalah murni dari kemampuan yang dimiliki.

 IMG 20230610 WA0017

“Kami tegaskan, seleksi ini tidak ada unsur kecurangan sedikitpun, jika anda lulus, maka itu adalah kemampuan dan rezeki anda, bukan karena ada bantuan dari siapapun. Bekerjalah dengan yakin dan teliti, semoga saudara sekalian bisa menjadi bagian keluarga besar Kemenkumham,” tegas Kakanwil.

 

Diketahui, pelaksanaan tes SKD sendiri, panitia seleksi nasional telah menetapkan nilai ambang batas yakni Tes Karakteristik Pribadi dengan skor 156, Tes Intelegensia Umum dengan skor 80 dan Tes Wawasan Kebangsaan 65.

 

Humas Kanwil Kemenkumham Sulteng

Kanwil Kemenkumham Sulteng Pastikan Ruang Ujian SKD Catar Kemenkumham Steril

IMG 20230609 WA0076

PALU_Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tengah (Kanwil Kemenkumham Sulteng) pastikan ruangan ujian Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) tahapan seleksi Calon Taruna (Catar) Politeknik Ilmu Pemasyarakatan dan Keimigrasian Kemenkumham steril dan berintegritas, Sabtu, (10/6) pagi. 

 

Pelaksanaan ujian SKD itu sendiri dipusatkan pada Unit Pelaksana Teknis Badan Kepegawaian Negara (BKN) Donggala - Kota Palu, Jalan. Bantilan No. 20, Palu Barat dan direncanakan akan dilaksanakan selama 2 hari sejak tanggal 10 s.d 11 Juni 2023. 

 

Dengan didampingi perwakilan UPT BKN Donggala-Palu dan Panitia SKD lainnya, Moh. Sihar Furqan selaku Analis Kepegawaian Kemenkumham Sulteng yang juga merupakan salah satu panitia penerimaan Catar Kemenkumham 2023 menyebutkan bahwa total 127 orang akan mengikuti tes SKD, ia pun memastikan bahwa pelaksanaan ujian akan berjalan dengan lancar sesuai dengan standar operasional yang berlaku. 

 IMG 20230610 WA0002

"Dari ruangan hingga fasilitas perangkat ujian telah steril, semuanya bersegel dan dipantau secara teliti, jangan sampai ada kecurangan," ungkapnya Sihar.

 

Sihar menambahkan bahwa pelaksanaan ujian SKD akan menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT). 

 IMG 20230610 WA0003

"Sama dengan sebelumnya, tes kali ini juga menggunakan CAT sistem, jadi hasilnya langsung dapat terlihat, semoga saja ujian hari ini berjalam lancar," tutupnya. 

 

Humas Kanwil Kemenumham Sulteng

Kanwil Kemenkumham Sulteng Ikuti Penutupan Rakernis Kepegawaian, Sekjen Tegaskan Persatuan Tingkatkan Prestasi

IMG 20230609 WA0074

KARTA_Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tengah (Kanwil Kemenkumham Sulteng) Ikuti Penutupan Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Kepegawaian Tahun 2023, Sekretaris Jenderal Kemenkumham RI, Andap Budhi Revianto tegaskan persatuan guna tingkatkan prestasi dan pencapaian, Jum’at, (9/6) sore.

IMG 20230609 WA0072

“Holistic, Komprehensif, dan Integral, tidak sendiri-sendiri melainkan satu kesatuan, tidak seorangpun punya kemampuan untuk melakukan sesuatu yang sempurna. Tapi, setiap orang diberi banyak kesempatan untuk melakukan sesuatu yang benar. Rakernis ini menghasilkan banyak hal dan yang paling utama adalah kita harus bisa bersatu untuk meraih prestasi dan pencapaian besar bersama,” tegas Sekjen Andap.

IMG 20230609 WA0063

IMG 20230609 WA0057

Kegiatan yang dilaksanakan secara Hybrid tersebut dipusatkan di Grand Mercure Kemayoran Jakarta dan diikuti oleh para pimpinan tinggi madya unit utama, para pimpinan tinggi pratama serta para pengelola kepegawaian jajaran Kemenkumham RI yang hadi secara langsung serta secara Virtual Meeting.

IMG 20230609 WA0069

Dalam laporan penutupnya, Sekjen kembali menginstruksikan agar apa yang menjadi pokok pembahasan pada Rakernis tersebut dapat segera terimplementasi dengan baik, ia menilai dengan prestasi yang sangat gemilang, jajarannya dapat senantiasa menjadikan momentum untuk menginstropeksi diri serta menjadi inspirasi agar lebih meningkatkan prestasi.

 

“Rakernis menghasilkan beragam pencapaian terkait peningkatan pengelolaan kepegawaian kita. Sebelumnya, kita telah meraih prestasi yang sangat gemilang, kita harus bisa lebih meningkatkan lagi, jangan sampai berpuas diri sesuai instruksi bapak Menteri,” tambahnya.

 

Mengikuti secara langsung, Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenkumham Sulteng, Budi Argap Situngkir yang didampingi Kepala Divisi Administrasi, Raymond JH. Takasenseran, Pelaksana Tugas Kepala Bagian Umum, Abraham Hariyanto dan pengelola kepegawaian, menegaskan akan terus berupaya meningkatkan pengelolaan Sumber Daya Manusia (SDM) kepegawaian pada jajarannya.

IMG 20230609 WA0070

“Rakernis ini menjadi pembangkit semangat bagi kami untuk lebih meningkatkan pengelolaan kepegawaian pada jajaran. Kita sangat optimis membenahi semuanya, komitmen kami juga sama. Kalau bukan kita, siapa lagi. Kalau bukan sekarang, kapan lagi, ini adalah landasan kami untuk bersatu membangun Kementerian ini,” pungkasnya.

 

Sementara itu, dengan mengambil tempat di Aula Kebangsaan, Kepala Divisi Keimigrasian, Syamsul Efendi Sitorus, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Ricky Dwi Biantoro dan Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Max Wambrauw turut bersorak dan berkomitmen bersama untuk bersatu meningkatkan prestasi bersama, ketiganya sangat mengapresiasi atas digelarnya Rakernis tersebut.

 

Humas Kanwil Kemenkumham Sulteng

Sambangi Kecamatan Tinombo, Kanwil Kemenkumham Sulteng Gencarkan Pembinaan Desa Sadar Hukum

WhatsApp Image 2023 06 09 at 13.41.00

PARIGI_Sambangi Kecamatan Tinombo Kabupaten Parigi, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tengah (Kanwil Kemenkumham Sulteng) Gencarkan Pembinaan Desa Sadar Hukum, Jum’at, (9/6) pagi.

Hal tersebut diketahui saat Safrudin selaku Penyuluh Hukum Madya Kanwil Kemenkumham Sulteng melaksanakan kegiatan penyuluhan hukum kepada 3 Desa yakni Desa Tada Selatan, Tada dan Desa Poly yang berada di Kecamatan Tinombo.

Didampingi langsung oleh pejabat teras Kecamatan Tinombo serta berbagai perangkat Desa, Safrudin menerangkan bahwa Kemenkumham Sulteng yang saat ini dipimpin oleh Budi Argap Situngkir terus berupaya untuk meningkatkan pembinaan desa sadar hukum diseluruh wilayah di Sulawesi Tengah, ia juga menambahkan bahwa bersamaan dengan hal itu, pemahaman terkait akses bantuan hukum juga menjadi fokus perhatiannya.

“Semuanya menjadi perhatian kita, apalagi pembinaan desa sadar hukum ini sangatlah penting bagi kemajuan desa itu sendiri, kita ingin membangun pemahaman bahwa hukum di Indonesia ini bukan hanya sebagai aturan belaka saja, akan tetapi merupakan salah satu agar masyarakat dapat hidup damai berdampingan,” terangnya.

Lebih lanjut, Safrudin juga menyampaikan bahwa salah satu indikator dari suksesnya pembinaan desa sadar hukum, sangat berkaitan dengan optimalnya peran Paralegal atau para pemimpin dari setiap desa yakni Camat maupun Kepala Desa. “Kami juga mendorong agar para camat dan kepala desa dapat menjadi paralegal yang baik, dimana paralegal sendiri berperan penting untuk melakukan mediasi terhadap persoalan hukum yang terjadi di masyarakat,” imbuhnya.

(Humas Kanwil Kemenkumham Sulteng)

JAGA POLA HIDUP SEHAT, KANWIL KEMENKUMHAM SULTENG IKUTI SENAM VIRTUAL

WhatsApp Image 2023 06 09 at 09.57.46 4 

PALU - Dalam Pelaksanaan Tugas sehari – hari oleh para pegawai tentunya diperlukan tubuh dan Jiwa yang sehat guna memaksimalkan Pelaksanaan tugas dan fungsi oleh para pegawai, namun dalam dalam keseharianya sering kali para ASN memiliki berbagai Pekerjaan yang dapat dikatakan tidak sedikit sehingga membuat waktu berolahraga yang seharusnya dilakukan tidak dapat dilaksanakan atau terabaikan, olehnya Pada hari Jumat, (09/06).

WhatsApp Image 2023 06 09 at 09.57.46 1

Bertempat di Halaman Kantor Wilayah, Jajaran Kemenkumham Sulteng tengah mengikuti Kegiatan Olahraga Bersama yaitu Senam Aerobik dan Zumba dalam rangka Mewujudkan Kumham Sehat Kumham Produktif. Kegiatan tersebut diikuti oleh, Para Pejabat Administrator dan juga Pengawas secara virtual Via Zoom yang dipandu oleh Coach Fadhil dan Coach Astri berpusat di Jakarta.

WhatsApp Image 2023 06 09 at 09.57.46 3

Kegiatan tersebut juga merupakan salah satu Instruksi Kepala Kantor Wilayah, Budi Argap Situngkir untuk diikuti oleh seluruh Jajaran Kemenkumham Sulteng untuk terus menjaga Kinerja dan Kesehatan sehingga dapat memberikan pelayanan prima pada masyarakat.

WhatsApp Image 2023 06 09 at 09.57.46

Dengan kegiatan tersebut diharapkan dapat menjadikan olahraga sebagai kebiasaan sehingga membentuk pola hidup sehat pada jajaran serta dapat menjadikan ASN Kemenkumham Sulteng sebagai Teladan bagi masyarakat dalam menjaga kesehatan. (HUMAS KANWIL KEMENKUMHAM SULTENG)

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SULAWESI TENGAH
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Dewi Sartika No.23, Birobuli Selatan, Kec. Palu Selatan, Kota Palu, Sulawesi Tengah 94114
PikPng.com phone icon png 604605   +6285696327541
PikPng.com email png 581646   Email
    kanwilsulteng@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    humassulteng24@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI JAWA BARAT


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Dewi Sartika No.23, Birobuli Selatan, Kec. Palu Selatan, Kota Palu, Sulawesi Tengah 94114
PikPng.com phone icon png 604605   +6285696327541
PikPng.com email png 581646   kanwilsulteng@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humassulteng@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI