Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Komitmen Wujudkan Produk Hukum Daerah Berkualitas, Kanwil Kemenkumham Sulteng Gelar Rapat Harmonisasi 5 Ranperbup Banggai Laut

WhatsApp Image 2024 02 06 at 10.12.48

PALU - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tengah (Kanwil Kemenkumham Sulteng) Gelar Rapat Fasilitasi Harmonisasi terhadap 5 (lima) Rancangan Peraturan Bupati (Ranperbup) Banggai Laut. Selasa, (06/02).

Rapat dibuka oleh Plh. Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Herlina, didampingi Kepala Bidang hukum, I Putu Dharmayasa, serta dihadiri oleh Tim Perancang Peraturan Perundang-undangan Kantor Wilayah, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekda Kab. Banggai Laut, Kepala Bagian Hukum Sekda Kab. Banggai Laut, Direktur Perusahaan Umum Daerah Kab. Banggai Laut dan Jajaran.

WhatsApp Image 2024 02 06 at 10.12.50 1

Adapun 5 (lima) Ranperbup yang dibahas yaitu tentang Struktur Organisasi dan Tata Cara Kerja Perusahaan Umum Daerah Air Minum Paisu Moude Banggai Laut; Tata Cara Pengangkatan dan Pemberhentian Anggota Direksi pada Badan Usaha Milik Daerah; Pengangkatan dan Pemberhentian Anggota Dewan Pengawas atau Anggota Komisaris Badan Usaha Milik Daerah; Pedoman Pemberian Penghasilan Direksi dan Dewan Pengawas Perusahaan Umum Daerah Air Minum Paisu Moute Banggai laut; dan Pedoman Pengadaan Barang dan Jasa Badan Usaha Milik Daerah.

Dalam sambutannya mewakili Kepala Kantor Wilayah, Herlina, menyampaikan bahwa Harmonisasi ini merupakan salah satu komitmen Pemerintah dalam menata regulasi agar kedepannya Peraturan Perundang-Undangan yang dihasilkan memiliki nilai keadilan, kepastian dan juga kemanfaatan dengan menjujung tinggi nilai-nilai Hak Asasi Manusia yang dapat dirasakan oleh masyarakat khususnya di Banggai Laut. 

“Harapannya, semoga Harmonisasi Rancangan Peraturan Bupati Banggai Laut ini, mengahasilkan Peraturan Perundang-Undangan yang efektif, efesien, aspiratif, harmonis, dan selaras dengan Peraturan Perundang-Undangan yang lebih tinggi serta dapat menjadi regulasi pendukung dalam capaian pembangunan di daerah sesuai visi dan misi daerah”, pungkas Herlina.

WhatsApp Image 2024 02 06 at 10.12.49 1

Pada pelaksanaan Rapat, Tim Fasilitasi Harmonisasi Kanwil kemenkumham Sulawesi Tengah memberi masukan terkait aspek Kewenangan, Substansi dan Teknik Penulisan Peraturan Perundang-Undangan yang harus sesuai dan selaras dengan Peraturan Perundang-Undangan terkait secara vertikal demi terwujudnya Produk Hukum Daerah yang berkualitas.

HUMAS KANWIL KEMENKUMHAM SULTENG

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SULAWESI TENGAH
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Dewi Sartika No.23, Birobuli Selatan, Kec. Palu Selatan, Kota Palu, Sulawesi Tengah 94114
PikPng.com phone icon png 604605   +6285696327541
PikPng.com email png 581646   Email
    kanwilsulteng@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    humassulteng24@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI JAWA BARAT


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Dewi Sartika No.23, Birobuli Selatan, Kec. Palu Selatan, Kota Palu, Sulawesi Tengah 94114
PikPng.com phone icon png 604605   +6285696327541
PikPng.com email png 581646   kanwilsulteng@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humassulteng@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI